Andik Vermansah Ingatkan Garudayaksa FC Tak Lengah Jelang Hadapi PSMS Medan

5 hours ago 5

Bola.com, Jakarta - Garudayaksa FC berada dalam situasi yang menuntut respons cepat dan tepat. Menjelang pekan ke-17 Championship 2025/2026, mereka dituntut kembali ke jalur kemenangan setelah serangkaian hasil kurang memuaskan.

Bermain di Stadion Pakansari, Minggu (25/1/2026), Garudayaksa FC akan menjamu PSMS Medan dalam laga yang dinilai krusial untuk menjaga persaingan di papan klasemen. Tekanan untuk meraih tiga poin semakin besar karena tim tuan rumah belum merasakan kemenangan dalam empat pertandingan terakhir.

Modal positif sebenarnya dimiliki Garudayaksa FC. Mereka sempat menang atas PSMS Medan pada laga uji coba pramusim dan juga pada pertemuan pertama musim ini di Medan. Namun, faktor tersebut tidak ingin dijadikan sandaran berlebihan oleh skuad Garudayaksa.

Winger senior Garudayaksa FC, Andik Vermansyah, justru meminta seluruh rekan setimnya melupakan catatan manis tersebut. Ia menilai PSMS Medan yang akan dihadapi kali ini merupakan lawan berbeda dengan karakter permainan yang telah berubah.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Andik Vermansyah: PSMS Medan Bukan Lawan yang Sama

Andik Vermansyah menegaskan bahwa kehadiran pelatih baru di kubu PSMS Medan membuat kekuatan Ayam Kinantan mengalami peningkatan signifikan. Menurutnya, rasa percaya diri lawan kini berada di level yang patut diwaspadai.

“Kami memang pernah menang saat uji coba dan di pertemuan pertama di Medan, tapi sekarang PSMS sudah berubah. Mereka punya beberapa kelebihan yang harus kami antisipasi. Kalau lengah, bisa jadi masalah,” tutur Andik, Sabtu (24/1/2026).

Bagi pemain berusia 34 tahun itu, pertandingan ini memiliki arti lebih dari sekadar tiga poin. Ia menyebut laga melawan PSMS sebagai momentum penting untuk mengembalikan mental juara Garudayaksa FC.

Dari empat laga terakhir, Garudayaksa FC hanya mampu mencatatkan tiga hasil imbang dan satu kekalahan. Rentetan hasil tersebut membuat kebutuhan akan kemenangan menjadi semakin mendesak.

“Saya mewakili teman-teman siap untuk laga besok melawan PSMS. Yang paling penting bagaimana kami bisa mengembalikan kemenangan. Target kami jelas, meraih hasil maksimal agar perjalanan Garudayaksa FC ke depan bisa lebih baik,” tegas Andik.

Target Tiga Poin Demi Menjauh dari Pesaing

Meski mengakui kualitas PSMS Medan yang diperkuat sejumlah pemain senior, Andik memastikan Garudayaksa FC tidak akan gentar. Ia menegaskan mental bertarung harus tetap dijaga siapa pun lawannya.

“Bukan hanya PSMS, bertemu lawan mana pun tentu target saya menang. Kedalaman skuat PSMS bagus dan kehadiran pelatih baru jelas menambah motivasi mereka,” ujarnya.

Andik juga menekankan pentingnya kemenangan untuk memperbaiki posisi Garudayaksa FC di klasemen dan menjauh dari tekanan pesaing.

“Tapi kami harus memenangkan pertandingan, karena kami tidak meraihnya di beberapa pertandingan terakhir yang hanya meraih hasil seri. Tiga poin akan membuat poin kami tambah jauh dari pesaing kami. Kami akan lebih maksimal lagi untuk pertandingan melawan PSMS,” pungkasnya.

Laga kontra PSMS Medan pun menjadi ujian karakter bagi Garudayaksa FC, apakah mereka mampu menjawab tantangan dan kembali menegaskan ambisi di Championship musim ini.

Read Entire Article
Info Buruh | Perkotaan | | |