Angin Kencang, Tiga Lumbung Ambruk

1 month ago 35

Senin 10 Februari 2025 07:00 am oleh

AMBRUK -- Hujan deras disertai angin kencang mengguyur wilayah Buntulepong, Lembang Lemo Menduruk, Kecamatan Malimbong Balepe menyebabkan tiga lumbung (alang) milik warga setempat rubuh gegara diterjang angin kencang, Sabtu (8/2) sore.

MAKALE, BKM — Hujan deras disertai angin kencang mengguyur wilayah Buntulepong, Lembang Lemo Menduruk, Kecamatan Malimbong Balepe menyebabkan tiga lumbung (alang) milik warga setempat rubuh gegara diterjang angin kencang, Sabtu (8/2) sore.

Tidak ada korban jiwa insiden ini, namun pemilik lumbung Ambe’ Tanga, dan Indo’ Lebo’ menderita kerugian materil hingga ratusan juta rupiah. Salah seorang anggota keluarga pemilik lumbung, Marthen Baso’ mengatakan, saat kejadian semua anggota keluarga sedang beraktivitas diluar rumah.

Ditambahkan anjut Marthen, wilayah Malimbong Balepe dalam beberapa hari terakhir cukup tinggi intensitas hujuan sepanjang hari. Warga hendaknya waspada dan hati-hati atas kejadian serupa terulang. Apalagi curah hujan masih kerap terjadi saban hari dan tidak menutup kemungkinan disertai pohon tumbang.
Kadis Sosial Kabupaten Tator drg Adriana Saleng menjelaskan, setelah menerima laporan pihaknya langsung bergerak cepat menyalurkan bantuan tanggap darurat pangan ke keluarga korban. (gus/C)






Angin Kencang, Tiga Lumbung Ambruk

Bagikan artikel ini melalui

atau copy link

Read Entire Article
Info Buruh | Perkotaan | | |