MAKASSAR, BKM — Grand final Pemilihan Duta Kampus dan Mahasiswa Berprestasi Fakultas Teknik Universitas Negeri Makassar (UNM) 2025 berlangsung meriah di Aula Dekanat, Rabu (16/4). Sebanyak 24 mahasiswa tampil dengan bakatnya masing-masing. Mereka terdiri dari 16 Finalis Duta Kampus Fakultas Teknik dan delapan mahasiswa berprestasi.
Suasana di dalam ruang aula dipenuhi dengan sorak-sorai dan tepuk tangan meriah dari para penonton. Apalagi dalam kegiatan tersebut panitia menghadirkan langsung penyanyi jebolan X Factor Indonesia Ismy Amaliah.
Hadir dalam acara ini Dekan Fakultas Teknik UNM Prof. Drs. Ir. Jamaluddin, M.P, IPM, Wakil Dekan Kemahasiswaan dan Alumni Fakultas Teknik Dr. Ir. Mustari S. Lamada, S. Pd,M.T, IPM, pimpinan fakultas, dan segenap dosen hingga perwakilan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM).
Rangkaian kegiatan ini dimulai pada tanggal 19 Maret 2025. Selama proses seleksi, para finalis menjalani berbagai tahapan, mulai dari tes tertulis, wawancara, hingga penilaian aspek penampilan, adab, dan bakat.
“Kegiatan ini tentu tidak bisa terlaksana tanpa kerja sama dengan berbagai pihak, terutama teman-teman panitia yang telah bekerja keras untuk bisa melangsungkan acara ini,” kata Izmi Burhanudin, S.Pd., M.Pd selaku ketua panitia dalam sambutannya.
Izmi mengakui, pemilihan Duta Kampus dan Mahasiswa Berprestasi merupakan program langsung di bawah naungan Wakil Dekan Kemahasiswaan dan Alumni Fakultas Teknik UNM. “Kegiatan ini diselenggarakan di bawah naungan Wakil Dekan Kemahasiswaan Fakultas Teknik dengan tujuan untuk mencari mahasiswa-mahasiswa hebat yang tidak hanya berprestasi secara akademis, tetapi juga aktif dalam berbagai bidang organisasi serta mempunyai wawasan yang luas agar nantinya bisa menjadi ikon kebanggaan Universitas Negeri Makassar,” jelasnya.
Dekan FT UNM Prof. Jamaluddin dalam sambutannya mengatakan bahwa prestasi mahasiswa bukan hanya diukur dengan satu dimensi, tetapi harus melihat bakat lainnya.
“Prestasi mahasiswa itu bukan hanya diukur dengan satu atau dua dimensi. Karena mahasiswa kita ini punya kompetensi dan karya yang masing-masing berbeda. Buktinya, banyak mahasiswa teknik itu mengikuti berbagai ajang kegiatan seperti olahraga, fashion, pidato dan yang lainnya. Apalagi memang mahasiswa kita ada yang bisa di akademik dan ada juga yang non akademik. Karena itu mari kita sama-sama mensupport mereka dengan kemampuan yang dimilikinya masing-masing,” kata Prof. Jamaluddin.
Prof. Jamaluddin melanjutkan bahwa ajang ini merupakan langkah awal untuk para mahasiswa bisa
bersaing di tingkat universitas dan regional. Untuk itu ia berharap agar kiranya panitia betul-betul
mengawal dan menyeleksi dengan ketat para peserta finalis.
“Ini adalah langkah awal sebagai ajang seleksi untuk menuju pemilihan tingkat universitas. Setelah itu akan ada lagi regional. Karena itu saya titipkan pesan kepada panitia agar benar-benar dikawal dan diseleksi betul-betul para finalis ini agar tidak menimbulkan pertanyaan,” bebernya.
Di akhir sambutannya, ia pun berharap agar kiranya peserta yang menjadi pemenang bisa mengingat
betul bahwa mereka adalah ikon serta contoh bagi mahasiswa lainnya.
“Saya ingin berpesan kepada segenap mahasiswa yang menjadi finalis duta dan mahasiswa berprestasi agar ketika nantinya terpilih bisa mengingat betul dalam hati dan pikiran bahwa Anda itu adalah role model Fakultas Teknik UNM. Jadi segala perbuatan, sikap, tingkah laku itu harus menjadi contoh dan teladan untuk teman-temannya yang lain,” harapnya.
Wakil Dekan Kemahasiswaan dan Alumni Fakultas Teknik Dr Mustari S Lamada, mengatakan bahwa ajang ini sebenarnya diadakan setiap tahun. Namun untuk tahun ini sengaja dibuat lebih meriah.
“Pola seperti ini baru pertama kali dilaksanakan. Setiap tahun kita adakan pemilihan, tetapi untuk tahun ini itu berbeda karena sangat meriah. Bisa dilihat dari antusiasme mahasiswa dan dosen yang hadir. Kenapa kita meriahkan seperti ini? Karena kami ingin memperlihatkan bahwa Fakultas Teknik sangat mendorong kegiatan-kegiatan positif untuk mahasiswa,”ungkap Mustari.
Untuk itu, pria kelahiran Enrekang ini berharap agar kiranya peserta yang terpilih betul-betul bisa membawa dampak positif dan membanggakan citra fakultas teknik diluar sana. “Harapan kami tentu betul-betul menjadi citra yang baik untuk Fakultas Teknik. Dan seperti yang disampaikan oleh Pak Dekan bahwa ajang ini punya tingkatan. Setelah dari fakultas itu akan naik ke tingkat universitas, dan jika lolos maka akan ke tingkat regional,” jelasnya.
Setelah melalui proses penilaian, terpilih sebagai Duta Kampus Fakultas Teknik Terbaik Satu adalah pasangan Nurul Fajri dan Suciana. Selanjutnya, juara dua diraih Feliks Syaputra Usman dan Fadillah Muhlis. Sementara juara tiga Muh Yusran dan Sri Astika Wahyuni.
Sementara untuk mahasiswa berprestasi kategori strata satu, juara satu diraih Yuli Ramadhian Syahratri, juara dua Andi Siti Aulia dan juara tiga Izza Atthiyah Akhmad. Pada kategori diploma, juara satu berhasil diraih Jennifer Imanuela Rompas dan juara dua Muhammad Harun. (jar)