Selasa 18 Maret 2025 07:00 am oleh ronalyw
ist BUKA PUASA--Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman buka puasa bersama Kerajaan Arab Saudi di Masjid 99 Kubah Makassar.Sebanyak lima ribu porsi hidangan berbuka puasa disiapkan saat berbuka puasa di masjid megah tersebut.
MAKASSAR,BKM–Pemerintah Provinsi Sulsel dan Pemerintah Kota Makassar menggelar buka puasa di dua tempat berbeda.Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman buka puasa bersama Kerajaan Arab Saudi di Masjid 99 Kubah Makassar.Sementara Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin menghadiri buka puasa dan salat Tarawih bersama anak-anak panti asuhan serta Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kota Makassar, di Tribun Lapangan Karebosi, Minggu (16/3).
Acara ini dirangkaikan dengan peringatan malam Nuzulul Quran, yang jatuh pada malam ke-17 Ramadan 1446 H. Dalam kegiatan ini, Pemkot Makassar menghadirkan 2.600 anak yatim piatu dari 66 panti asuhan yang telah terakreditasi, serta 1.000 anggota BKMT.
Acara ini juga dihadiri oleh Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, Ketua TP PKK Kota Makassar, Melinda Aksa, jajaran Pemkot Makassar, Forkopimda Makassar, serta sejumlah tokoh agama.
Selain itu, Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, bersama Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, dan Ketua TP PKK Makassar memberikan santunan kepada anak yatim. Santunan ini diberikan kepada perwakilan 15 panti asuhan dari setiap kecamatan sebagai simbol kepedulian kepada anak yatim piatu.
Munafri Arifuddin dalam sambutannya menyampaikan Nuzulul Quran adalah salah satu peristiwa yang sangat dinanti oleh umat muslim di bulan Ramadan.
“Acara ini diinisiasi oleh ibu Aliyah atau bunda anak yatim dan dibantu oleh teman-teman OPD, alhamdulillah bisa berjalan dengan lancar. Saya berharap kegiatan ini dapat meningkatkan ketakwaan kita kepada Allah SWT,” tambahnya.
Munafri juga menyampaikan bahwa ia bersama wakil wali kota dan jajaran OPD telah melaksanakan Safari Ramadan dengan buka puasa bersama dan salat berjemaah di berbagai masjid.
Sementara itu, sebanyak lima ribu porsi hidangan berbuka puasa disiapkan saat berbuka puasa di Masjid 99 Kubah Makassar.
“Apresiasi sebesar-besarnya karena ini kedua kalinya dilaksanakan di Makassar,” jelas Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman.
Andi Sudirman Sulaiman juga menyambut baik kegiatan yang dilaksanakan Kedutaan Besar Arab Saudi, ia menyambut kegiatan-kegiatan Raja Salman Bin Abdulaziz di Kota Makassar.
“Kami memohon sesering-sering melaksanakan kegiatan di Sulsel dan kami akan menyambut baik apalagi Sulsel punya hubungan panjang dengan Saudi Arabia,” lanjutnya.
Masyarakat menikmati buka puasa bersama Gubernur Andi Sudirman dan Kepala Atase Agama Kedutaan Besar Arab Saudi Syekh Ahmed Bin Essa Al-Hazimy. Setelah buka puasa, jemaah langsung shalat maghrib bersama.
“Program ini menjadi momentum istimewa untuk mempererat hubungan antara Kerajaan Arab Saudi dan masyarakat Muslim di Indonesia, khususnya di Sulawesi Selatan,” kata Ketua Panitia kegiatan Riswan Ilyas.
Program Buka Puasa Raja Salman merupakan bentuk kepedulian dan persaudaraan umat Islam yang diinisiasi oleh Raja Salman, serta diharapkan dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat yang tengah menjalankan ibadah puasa.(rhm-jun)