Kamis 13 Maret 2025 07:00 am oleh ronalyw
MAKASSAR, BKM–Pemerintah Kota Makassar akan membekukan seluruh ketua RT/RW yang saat ini menjabat. Mereka akan digantikan oleh penjabat (pj) RT/RW dengan ketentuan, penjabat yang ditunjuk tidak akan maju dalam pemilihan RT/RW defintif yang akan dilaksanakan secara langsung.
Sebenarnya, pembekuan tersebut mulai berlaku awal Maret 2025 ini.
Namun karena penggantian ketua RT/RW itu masih berproses dan menunggu surat keputusan (SK) pengangkatan pj RT/RW, maka posisi ketua RT/RW saat ini sementara kosong. Padahal perannya sangat dibutuhkan.
Lurah Tidung, Andi Mallolongan membenarkan jika posisi RT/RW saat ini sedang kosong.
“Iya posisi Ketua RT/RW sudah dibekukan per awal Maret. Posisi sekarang kosong. Belum ada pengganti juga,” beber Andi Mallolongan.
Akibatnya, beberapa pelayanan yang urgen di kelurahan, seperti penerbitan sertifikat dari pertanahan kan butuh saksi dari RT/RW tidak bisa berjalan.
“Itu kan butuh saksi dari RT/RW. Kalau seperti ini kan tidak jalan otomatis,” katanya saat dihubungi, Rabu (12/3).
Untuk penunjukan penjabat (pj) RT/RW mengisi kekosongan saat ini, lanjut Andi Mallolongan, pihaknya masih menunggu petunjuk teknis (juknis) yang hingga saat ini belum turun.“Jadi kami juga tidak tahu kapan mulai,” tambahnya.
Dikonfirmasi terpisah, Kepala Bagian Pemberdayaan Masyarakat (BPM), M Anshar mengatakan penunjukan pj saat ini masih berproses.
“Sambil menunggu penunjukan pj RT/RW yang baru, RT/RW yang ada saat ini masih bertugas. Nanti setelah ada SK penggantian, baru lepas tugas,” ungkap Anshar.
Dia menambahkan, SK Pj RT/RW itu nantinya akan berlaku surut, per 1 Maret 2025.
“Insyaallah paling lambat tanggal 15 Maret 2025, SK Pj RT/RW yang baru sudah ada. Sekarang sudah berproses,” tambahnya.
Yang jadi persoalan, ternyata banyak yang tidak mau jadi Pj RT/RW karena mereka akan maju dalam pemilihan langsung RT/RW.
Jika kondisinya seperti itu, lanjut Anshar, pihaknya akan mengambil langkah alternatif dengan menunjuk pegawai di kelurahan untuk mengisi kekosongan sementara waktu.
Data dari BPM, jumlah RT yang ada di Makassar sebanyak 5.027, sementara RW sebanyak 1.0005.(rhm)