Bhabinkamtibmas dan Babinsa Dampingi Pemeriksaan Kesehatan

4 weeks ago 30

Sabtu 15 Februari 2025 07:00 am oleh

PAREPARE, BKM — Bhabinkamtibmas Polsek Ujung Aipda Mustaming dan Babinsa Serda Amiruddin bersinergi melakukan pengawalan dan pendampingan kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis bagi warga Kelurahan Ujung Bulu, Kecamatan Ujung, Kota Parepare. Kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis ini berlangsung di Posyandu Mattirodeceng Vl disamping SMAN 4, Jumat (14/02) pagi.

Pelaksanaan kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah untuk memberikan jaminan kesehatan bagi setiap warga negara. Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas Polsek Ujung, Aipda Mustaming, bersama Babinsa Serda Amiruddin, hadir bersama untuk memberikan pendampingan serta memastikan pelaksanaan kegiatan berjalan dengan lancar dan aman. Pemeriksaan kesehatan gratis ini diikuti oleh puluhan warga yang sangat antusias.

Selain untuk meningkatkan kesehatan masyarakat, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk mempererat hubungan antara warga dan aparat keamanan setempat. Keberadaan Bhabinkamtibmas dan Babinsa dalam kegiatan ini menambah rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang mengikuti pemeriksaan.

Kapolsek Ujung Polres Parepare, Kompol Suardi, memberikan apresiasi terhadap sinergi antara Bhabinkamtibmas dan Babinsa dalam mendampingi warga. Dalam tanggapannya, Kapolsek Suardi mengungkapkan, “Selaku Kapolsek Ujung, tentunya saya memberikan apresiasi atas kerja sama yang terjalin antara Bhabinkamtibmas dan Babinsa dalam mengawal dan mendampingi warga yang mengikuti kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis. Sinergi ini sangat penting, terutama dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat,“ jelasnya.

Kapolsek menambahkan melalui kolaborasi ini diharapkan dapat semakin mempererat hubungan antara Polri, TNI, dan masyarakat. Selain itu, kehadiran kami di tengah masyarakat juga menunjukkan komitmen kami untuk selalu hadir dalam memberikan pelayanan yang terbaik, semoga kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di wilayah kami.
Kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis di wilayah Ujung Bulu berjalan dengan aman dan lancar, diharapkan memberikan manfaat yang besar bagi kesehatan masyarakat setempat. Dengan adanya sinergi antara aparat keamanan dan warga, diharapkan pula kegiatan serupa dapat terus berlangsung untuk menciptakan masyarakat yang sehat dan sejahtera. (mup/C)






Read Entire Article
Info Buruh | Perkotaan | | |