Senin 17 Februari 2025 07:00 am oleh ronalyw
PAREPARE, BKM — Kapolres Parepare AKBP Arman Muis mengnstruksikan Bhabinkamtibmas jajaran terus melakukan patroli sambang di wilayah hukumnya dalam meningkatkan kinerja dan menjaga situasi Kamtibmas agar tetap kondusif.
Menurut Kapolres, Bhabinkamtibmas sebagai pengemban fungsi pembinaan keamanan dan ketertiban masyarakat terus meningkatkan kegiatan sambang dan patroli dialogis. “Bukti kongkrit Polri dalam menjaga Harkamtibmas dan peningkatan pelayanan kepada masyarakat serta mengubah paradigma menuju Polri yang Presisi,” ujarnya.
Kegiatan sambang wilayah adalah salah satu tugas rutin dilaksanakan oleh bhabinkamtibmas guna menjalin tali silaturahmi antara bhabinkamtibmas dengan warga binaan. “Selain itu juga untuk mendapatkan informasi yang berkembang di masyarakat serta menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman,” sambungnya.
Selain itu AKBP Arman Muis menekankan kepada Bhabinkamtibmas agar mengingatkan warga terkait cuaca yang tak menentu dan sering turun hujan yang mengguyur sejumlah wilayah di Sulawesi Selatan mengakibatkan banjir dan tanah longsor.
“Saat ini cuaca tidak menentu untuk itu hujan yang mengakibatkan banjir untuk itu peran Bhabinkamtibmas sangat diperlukan untuk menghimbau kepada masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan jaga kesehatan dan keselamatan pribadi, hindari tempat yang rawan terjadinya bencana,”pungkasnya. (mup/C)