Jumat 28 Februari 2025 07:00 am oleh ronalyw
PENDAMPINGAN -- Bhabinkamtibmas bersama TNI melakukan pendampingan Bidan Desa di wilayah binaannya berupa kegiatan pengecekan Kesehatan ibu hamil.
MAKALE, BKM — Bhabinkamtibmas bersama TNI melakukan pendampingan Bidan Desa di wilayah binaannya berupa kegiatan pengecekan Kesehatan ibu hamil. Bhabinkamtibmas di tengah-tengah masyarakat tidak hanya berfokus pada keamanan dan ketertiban, melainkan juga turut serta mendukung pelayanan baik kesehatan maupun kesejahteraan warga, khususnya ibu hamil yang memerlukan perhatian.
Selain melaksanakan pendampingan, Bhabinkamtibmas juga terus berikan himbauan Kamtibmas kepada warganya selalu waspada terhadap gangguan Kamtibmas berupa kejahatan seksual, modus penipuan online, dan juga waspada terhadap bencana alam.
Kapolres Tana Toraja AKBP Malpa Malacoppo, Rabu (26/2) mengatakan keterlibatan Bhabinkamtibmas merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap kesehatan masyarakat, khususnya ibu hamil. Demikian pula upaya Polri mendukung Pemerintah pencegahan dan penanggulangan stunting khususnya di Tana Toraja.
”Pemeriksaan rutin sangat penting untuk memastikan kondisi ibu dan bayi dalam keadaan sehat, sehingga dapat mencegah berbagai resiko, ”terang Kapolres. (gus/C)